Senin, 26 September 2011

MANAJEMEN

PENGERTIAN MANAJEMEN

Manajemen merupakan suatu aktivitas yang berhubungan antara aktivitas satu dengan aktivitas lainnya. Aktivitas tersebut tidak hanya dalam hal mengelola orang-orang yang bekerja di suatu perusahaan, melainkan mencakup tindakan-tindakan perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengendalian yang dilakukan untuk menentukan dan mencapai sasaran melalui pemanfaatan sumber daya yang ada.

Untuk membuat deskripsi manajemen, perlu diketahui empat hal :
Pertama, manajemen erat kaitannya dengan proses pemanfaatan orang atau sumber daya lain.
Kedua, ketersediaan sumber daya juga harus dipenuhi.
Ketiga, ada tujuan yang jelas untuk apa sumber daya tersebut digunakan.
Keempat, penggunaan sumber daya tersebut haruslah efektif dan efisien.
Dengan demikian, manajemen dapat diartikan sebagai ilmu dan seni tentang upaya untuk memanfaatkan semua sumber daya yang dimiliki untuk mencapai tujuan secara efektif dan efisien.

BEBERAPA PENDAPAT TENTANG MANAJEMEN

a.    Prof. Oei Liang Lee
Manajemen adalah suatu ilmu seni merencanakan, mengorganisasi, mengarahkan, mengkoordinasi serta mengawasi tenaga manusia dengan bantuan alat-alat untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
b.    Dr. S. P. Siagian MPA, Phd
Manajemen adalah kemampuan dn keterampilan untuk memperoleh suatu hasil dalam rangka pencapaian tujuan melalui kegiatan-kegiatan orang lain.

3 HAL YANG DIBUTUHKAN MANAJEMEN :

1.    Untuk mencapai tujuan secara efektif dan efisien
2.   Menyeimbangkan tujuan-tujuan yang saling bertentangan
3.   Mempunyai keunggulan daya saing dalam manghadapi persaingan global


TINGKATAN MANAJEMEN

·        Manajemen Lini – pertama : memerintahkan para pelaksana (foremen, supervisor)
·        Manajemen menengah : memerintah first/line manager, menjabarkan strategi dan kebijaksanaan perusahaan dalam kegiatan operasional
·        Manajemen Puncak : bertanggung jawab atas seluruh manajemen perusahaan, merumuskan strategi dan policy perusahaan.


BEBERAPA PRINSIP-PRINSIP MANAJEMEN

a.    Pembagian kerja
b.    Wewenang dan tanggung jawab
c.    Disiplin
d.    Kesatuan perintah
e.    Kesatuan pengarahan
f.    Kepentingan organisasi bukan Kepentingan pribadi
g.    Penggajian pegawai
h.    Pemusatan
i.     Hierarki
j.     Ketertiban
k.    Keadilan dan Kejujuran
l.      Stabilitas kondisi karyawan
m.   Prakarsa


FUNGSI-FUNGSI MANAJEMEN

a.    Manajemen fungsional
Hanya bertanggung jawab untuk satu bidang
b.    Manajemen umum
Bertanggung jawab atas semua aktifitas manajemen

TINGKATAN MANAJEMEN
         
          Menurut Dr.S.P.Siagian MPA, di dalam setiap organisasi terdapat tiga tempatan kelompok pimpinan.
1.     Top Manager
Top management atau manjemen tingkat atas  yang sering disebut chief executive officer
2.    Middle Manager
Middle management atau manajemen tingkat menengah sering disebut kepala bagian.
3.    Low Manager
Lower management atau manajemen tingkat bawah yang dikenal pula dengan istilah operasional (supervisor, kepala seksi, dan mandor).



BIDANG BIDANG MANAJEMEN

1.     Manajemen Produksi
Manajemen produksi merupakan kegiatan untuk mengatur dan mengkoordinasikan penggunaan sumber-sumber daya berupa sumber daya manusia, sumber daya alat, dan sumber daya dana serta bahan secara efektif dan efisien, untuk menciptakan dan menambah kegunaan (utility) suatu barang atau jasa.
2.    Manajemen Pemasaran
Manajemen pemasarn adalah kegiatan pemasaran terpadu dan saling menunjang satu sama lain. Keberhasilan perusahaan di bidang pemasarn di dukung oleh keberhasilan dalam memilih produkyang tepat, harga yang layak, saluran distribusi yang baik, dan promosi yang efektif.
3.    Managemen Keuangan
Manajeme keuangan adalah pengelolaan semua aspek keuangan yang digunakan untuk berbagai penggunaan bisnis dan berhubungan dengan kombinasi jenis-jenis pembiayaan yang terbaik.
4.    Manajemen Personalia
Manajeman personalia mencakup kegiatan penentuan jumlah dan kualifikasi tenaga kerja, penempatan tenaga kerja, pendidikan dan latihan tenaga kerja, pemberian kontraprestasi yang sesuai, penilaian tenaga kerja, serta pemberhentian tenaga kerja.
5.    Manajemen Perkantoran
Manajemen perkantoran berhubungan dengan planning, actuating, dan controlling pekerjaan kantor (office work). Bidang ini menitikberatkan pada cara mengatur atau mengelola kantor agar tercipta kelancaran kegiatan administrasi.

NAMA     : NURUL KHUSUFIYAH
KELAS    : 1DB14
NPM       :35111401          


#COURSED BY : www.scribd.com dan yudhistira